PJ Gubernur Papua Barat Paparkan Capaian Kinerja Triwulan IV di Kemendagri
Cakrawalatimes.com | JAKARTA – Penjabat Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere,MTP menjalani evaluasi Triwulan III di Kantor Itjen Kemendagri. Proses pemaparan 106 indikator strategis dan 10 program prioritas berlangsung lancar, Jumat (18/10/2024).
Sesuai pantauan, Pj. Gubernur didampingi Pj. Sekda, Dr. Yakop S. Fonataba,M.Si, Asisten II Melkias Werinussa,S.E.,MH, dan Plt. Inspektur Korinus Aibini.
Dijelaskan Pj. Gubernur Ali Baham usai evaluasi kurang lebih dalam kurun dua jam, sejumlah saran dan masukan dijabarkan. Ini juga merupakan laporan terakhir sesuai SK jabatan selama setahun, terhitung mulai 1 November 2023 hingga 1 November 2024.
Ia mengapresiasi semua pihak yang turut berkolaborasi dalam mendukung pemerintah kepada seluruh pimpinan instansi tingkat Papua Barat, Instansi vertikal, BUMN, BUMD, Gabungan TPID, PKK, TNI-Polri, Dharmawanita dan semua jajaran termasuk para Bupati.
“Tadi adalah Triwulan keempat, kita telah menyampaikan apa yang telah kita kerja dan saatnya tim menilai dan hasilnya pasti akan diumumkan. Kan dua saja, apakah hasilnya sampai disitu ataukah melanjutkan. Kita berdoa, kita yakin apa yang dikerjakan baik insyaallah bisa berlanjut,” Ujarnya.
Mendampingi Pj. Gubernur Pj. Ketua TP PKK Papua Barat, Staf Khusus, Kepala BRIDA, Kepala Dinas Kominfo Perstatik, Kepala Badan Penghubung Daerah Papua Barat, Karo Umum, Kadis Kesehatan, Kepala BKD, dan Kepala Bapenda Papua Barat. Selain itu Karo Administrasi Pimpinan, Kepala BPKAD, Plt. Kadis Nakertrans dan lainnya.(rls/C-01)