Markus Waran : ‘Gebyar Doamu’ Tak Gunakan APBD
Cakrawalatimes.com | MANOKWARI – Ketua Tim Koalisi pasangan Dominggus Mandacan dan Muhammad Lakotani, Markus Waran menegaskan bahwa kegiatan Gebyar Doamu sama sekali tidak menggunakan anggaran negara maupun daerah.
Kegiatan ini kata Waran, secara total dibiayai secara sukarela baik dari koalisi partai politik maupun dari para relawan dan simpatisan. Hal ini ditegaskannya karena, ada isu yang berkembang terkait pendaan kegiatan Gebyar Doamu.
“Kegiatan ini berlangsung atas kerjasama semua pihak, bahkan tidak menggunakan anggaran negara,” tandas Markus Waran, Kamis (6/3/2025) sore.
Lanjut Waran, Gebyar Doamu adalah rangkaian akhir dari perjuangan pasangan Dominggus Mandacan dan Muhammad Lakotani dalam perhelatan pesta demokrasi.
“Kegiatan ini sebagai tanda ucapan syukur atas kemenangan bapak Dominggus Mandacan dan bapak Muhammad Lakotani sebagai gubernur dan wakil gubernur Papua Barat 2025-2030,” terangnya.
Markus Waran berharap, pemerintahan di provinsi Papua Barat dibawah kepemimpinan Dominggus Mandacan dan Muhammad Lakotani, dapat menjawab semua harapan masyarakat.
“Selamat bekerja untuk bapak gubernur dan wakil gubernur. Di periode lima tahun ini, masyarakat menunggu kerja-kerja bapak berdua,” tutup Waran. [C1]