DaerahHukumManokwariNasionalNewsPapua BaratPendidikan

113 Siswa Baru SMA Katolik Villanova Jalani Test Urine Narkoba Disaksikan Orang Tua

Bagikan Ke:

Cakrawalatimes.com | MANOKWARI – Guna memastikan pendidikan berpola asrama bebas dari penyalahgunaan narkotika, SMA Katolik Vilanova Manokwari melaksanakan tes urine terhadap siswa baru, dengan menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Papua Barat.

Kegiatan ini tes urine narkoba yang disaksikan langsung oleh orang tua siswa ini, sekaligus sebagai langkah P4GN oleh BNN Papua Barat.

Penyuluh Narkoba Ahli Madya BNN Papua Barat drg. Indah Perwitasari, S.Kg mengatakan ini menjadi contoh bagi sekolah lainnya, dalam mendukung upaya BNN untuk memberantas peredaran gelap narkoba sejak dini. Sebab, banyak kasus yang sudah ditangani dengan tersangkanya adalah anak di usia produktif.

Kegiatan tersebut urine oleh BNN Papua Barat di SMA Katolik Villanova Manokwari. Foto (Humas BNN Papua Barat)

Tentunya, penyalahgunaan narkoba dikalangan siswa berpotensi besar merusak masa depan dan kesehatan anak secara umum. Sehingga terjadi banyak kasus kriminalitas akibat penggunaan narkotika.

“Dalam rangka pelaksanaan P4GN dan mendapatkan mutu pendidikan yang terbaik terutama sekolah berpola asrama di Papua Barat,” ungkap drg.Indah Perwitasari, Sabtu (6/7/2024) siang.

Ratusan Siswa SMA Katolik Villanova Manokwari Siap Jalani Tes Urine Narkoba. Foto (Humas BNN Papua Barat)

Permasalahan narkotika sudah menjadi musuh negara. Oleh sebab itu, seluruh stakeholder dituntut untuk berperan penting, dalam pemberantasan penyalahgunaan narkoba.

Terhadap generasi muda, keluarga menjadi ring satu pencegahan. Sehingga anak-anak tidak terpengaruh atau menjadi korban.

“Sehingga orang tua juga mengetahui saat anak-anak mereka masuk sekolah dalam kondisi bebas dari narkoba,” tandasnya.

Screening tes terhadap ratusan siswa baru di SMA Katolik Villanova Manokwari, hasilnya negatif. (C-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *